Microsoft Dev//Verse Indonesia – Berdayakan Ekonomi Digital Indonesia

Pada tanggal 22-24 Maret 2022, Microsoft Indonesia mengadakan event dengan tagline Berdayakan Ekonomi Digital Indonesia. Untuk berita lengkap acara Dev//Verse Indonesia dapat dibaca pada tautan berikut.

Pada event ini saya berkesempatan untuk membawakan topik tentang Enterprise Wide API Management. Topik ini menceritakan bagaimana pentingnya pengelolaan API sebagai first-class asset yang dimiliki oleh perusahaan dengan menggunakan layanan yang ada pada Azure yaitu Azure API Management.

Advertisement

Mentoring Session: Program Studi Independen Kampus Merdeka – Cloud Fundamental

Program Studi Independen adalah bagian dari program Kampus Merdeka yang bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk belajar dan mengembangkan melalui aktifitas di luar kelas perkuliahan. Program ini diperuntukan bagi mahasiswa yang ingin memperlengkapi dirinya dengan menguasai kompetensi spesifik dan praktis yang juga dicari oleh dunia usaha.

Program Kampus Merdeka sendiri adalah program resmi dari Kemendikbud Indonesia untuk meningkatkan kempuan skill praktis yang sesuai dengan kebutuhan industri melalui kerja sama langsung dengan industri.

Microsoft sebagai salah satu vendor terkemuka didunia yang mempunyai berbagai jenis produk dan layanan juga bekerja sama dengan kemendkbud untuk melaksanakan program ini. Pada batch pertama Microsoft Indonesia menawarkan tiga kelas yang dapat diikuti yaitu:

  • Cloud Fundamental
  • Data and Artificial Intelligence
  • Microsoft Productivity – The Modern Workspace

Saya sendiri berkesempatan untuk menjadi mentor pada salah satu program tersebut yaitu Cloud Fundamental. Program ini bertujuan untuk memberikan wawasan tentang produk cloud dari Microsoft yaitu layanan Azure. Program ini dilakukan selama empat bulan dan setiap bulan peserta difasilitasi untuk mengambil fundamental certification. Tautan dari program tersebut dapat dilihat pada link berikut ini.

Program tersebut dilangsungkan selama empat bulan dari Agustus 2021 sampai dengan Desember 2021. Peserta dari program ini total ada kurang lebih 1000 orang. Untuk kelas saya sendiri ada sekitar 55 peserta yang terdaftar. Untuk sesi mentoring yang dilakukan adalah 6 kali sesi sinkron (tatap muka) setiap bulannya, dan kelas asinkron (juga 6 kali untuk satu bulan). Jadi total waktu mentoring total 24 kali pertemuan dalam 4 bulan program berlangsung.

Diakhir program saya berkesempatan untuk mendapatkan penghargaan sebagai best mentor untuk track Cloud Fundamental.

Akses PostgreSQL Database pada Azure VM

Pada tutorial kali ini akan dibahas cara untuk mengakses database PostgreSQL yang dipasang pada Azure VM dengan sistem operasi Windows Server 2016.

Setelah database PostgreSQL terpasang pada Windows Server 2016, langkah selanjutnya adalah membuka port 5432 pada Azure VM dan pengaturan firewall pada Windows Server 2016.

Pada Azure VM masuk ke menu Networking, kemudian tambahkan pengaturan berikut pada inbound port role.

image

Setelah ditambahkan maka port 5432 sudah ada pada daftar port yang diijinkan untuk diakses

image

Kemudian masuk kedalam Windows Server 2016 pada Azure VM, dan akses menu Windows Firewall dan Advanced Sercurity, kemudian tambahkan juga port 5432.

Pada inbound role – New Role

image

image

image

image

Masukan nama kemudian tekan tombol Finish.

image

Langkah terakhir adalah mengakses file pg_hba yang ada pada folder C:\Program Files\PostgreSQL\11\data. Kemudian tambahkan pengaturan berikut pada akhir file

hostnossl    all          all            0.0.0.0/0  trust

image

Kemudian restart postgresql services, dan silahkan akses database server dari aplikasi pgadmin4. seharusnya anda sudah dapat mengakses database server tersebut.

FREE EBook–Pengenalan Azure Web Apps

12527819_10153838977016182_2146359183_n

FREE E-Book ini berisi penjelasan dan tutorial singkat tentang penggunaan layanan komputasi awan menggunakan platform Microsoft Azure terutama Azure Web Apps dan Mobile Services. Diharapkan setelah membaca e-book ini pembaca dapat lebih memahami apa itu platform Microsoft Azure, serta dapat membuat aplikasi berbasis web yang dipasang pada layanan Microsoft Azure Web Apps.

Buku ini memiliki tebal 72 halaman dengan daftar isi sebagai berikut :

  • BAB 1 Pengenalan Azure Website / Azure App Services. 1
    • Azure Website / Azure Web App. 2
    • Azure Mobile Services. 2
  • Bab 2 – Medaftar Akun Azure dan Memasang Web CMS pada Layanan Azure Web Apps. 4
    • Bagaimana Memperoleh Akun Microsoft Azure?. 4
    • Memasang Aplikasi CMS Open Source di Azure. 5
    • Langkah 1: Membuat MySQL Database. 5
    • Langkah 2: Memasang WordPress pada layanan Azure Web. 7
  • Bab 3 – PHP & MySQL dengan Layanan Azure Web Apps. 10
    • Membuat Database MySQL di Azure. 10
    • Membuat Aplikasi Web dengan PHP. 14
  • Bab 4 – ASP.NET MVC & Microsoft Azure. 22
    • Membuat Project ASP.NET MVC. 22
    • Membuat Web Site Instance di Windows Azure. 24
    • Upload Project di Visual Studio ke Microsoft Azure. 26
    • Menggunakan SQL Azure dan ASP.NET MVC. 29
    • Membuat Database pada Windows Azure. 31
    • Autentikasi Aplikasi ASP.NET MVC dengan Azure Active Directory. 34
    • Membuat Azure Active Directory. 34
  • Bab 5 – Windows Azure Mobile Services. 41
    • Memulai Membuat Azure Mobile Services. 41
    • Windows Store Client. 45
    • Mengakses REST Services dari Table di Mobile Services. 50
    • Menambahkan Data dan Table Baru pada Azure Mobile Services. 53
    • Menambahkan Script Pada Proses CRUD.. 58
    • Menggunakan Objek Request pada Script. 60
    • Menambahkan Field baru dengan Script. 62
    • Menggunakan Query Object pada SCRIPT. 64
  • Bab 6 -Identity dengan Azure Mobile Services. 66
    • Membuat Twitter Identity Provider. 66
    • Membuat Facebook Identity Provider. 69
    • Menambahkan Restriction Permission pada Table. 70
  • Bab 7 – Menggunakan Push Notification. 72

Anda dapat mendownload e-book ini pada tautan berikut: http://tinyurl.com/bukuazurewebapp